Jadi PNS itu bisa tidak waras, kalau tidak punya selera humor. Minimal, orang yang senang humor, itu konon tidak mempan dihasut, digendam atau disantet, begitu menurut Ki Gendeng.
Nah, ada dalil-dalil agama yang bagus, yang kadang diplesetkan untuk menjaga kewarasan PNS.
Misalnya ini:
Dalil aslinya: “Setiap manusia itu dilahirkan dalam keadaan suci, orang tuanyalah yang menjadkan mereka yahudi, nasrani atau majusi” (al-Hadts). Ini asas bahwa semua orang pada dasarnya adalah baik, tetapi lingkungannyalah yang bisa membuat mereka jadi berubah. Dalil plesetannya: “Semua PNS itu pada awalnya adalah baik. Pimpinannya yang menjadikan mereka apatis, anarkis, atau egois“.
Dalil aslinya: “Hakim itu ada 3 macam, 2 masuk neraka, 1 masuk surga” (al-Hadits). Maksudnya, dua jenis hakim yang masuk neraka, itu adalah: pertama yang tidak menerapkan hukum Islam, meskipun adil; kedua yang menerapkan hukum Islam, tetapi tidak adil. Adapun satu yang masuk surga, itu yang menerapkan hukum Islam dan adil. Plesetannya: “PNS itu ada 3 macam, 2 masuk neraka, 1 masuk surga“. (more…)